Wednesday, October 16, 2013

Review: After Rain by Anggun Prameswari


Judul: After Rain
Penulis: Anggun Prameswari
Penerbit: GagasMedia
Halaman: 323
Harga: Rp 46,000
Rating: 
5/5






Namanya Seren. Ia adalah seorang sekretaris yang bekerja sekantor dengan kekasihnya - Bara. Ada yang salah dengan hubungan mereka. Dan Seren tahu hubungan mereka salah. Sejak awal, sejak segalanya berubah. Tapi Seren
 tidak berhenti mencintai Bara. Dan Bara, juga tak pernah mencoba menghentikan kesalahan ini. Keduanya tercebak dalam keserakahan. Keserakahan untuk saling memiliki, mempertahankan cinta semu mereka. Cinta yang salah. 



"Bodoh. Aku perempuan paling bodoh di dunia. Jatuh cinta kepada yang tidak boleh dicintai."
Dan Kean, sahabat Seren mencoba menyadarkan Seren bahwa hubungannya salah. Seren akhirnya mempertanyakannya pada Bara. Pada apa yang akan Bara pilih. Meski pahit. Di tengah kegundahannya, takdir membawa Seren bertemu dengan Elang. Sosok dengan mata tajam namun menenangkan. 


"Tapi membencinya, lari darinya, hanya akan membuatku makin mengingatnya. Makin menginginkannya."

Hingga suatu ketika takdir membawa Seren bertemu dengan Elang saat ia mencoba lari dari kenyataan. Momen-momen yang mereka lalui bersama membawa satu sama lain semakin dekat. Dan disitulah terungkap bahwa Elang juga punya masa lalu. Elang dengan masa lalunya, dan Seren dengan kesedihan yang sedang dihapadinya. Mereka, saling mengisi. 
Belum usai masalah yang satu, Seren mendapat masalah baru! Seorang pria juga menyukainya dan menyatakan cintanya pada Seren. 




Siapa yang akan dipilihnya? Bara, pria itu, atau Elang? 

photo ; edited by me




Penulis yang baru saja debut ini sukses membuatku dan teman-temanku tidak hanya mengalun tapi juga tenggelam dalam ceritanya. Setiap lembar membawaku membalik dan membaca lembar berikutnya. Seperti candu, novel ini membuat pembacanya ingin terus membaca. Cara menulisnya sangat mudah dibaca. Banyak kejutan yang membuat pembacanya penasaran sejak prolog-nya. 

Sosok Elang yang misterius membuatku selalu ingin tahu. Dan Seren yang tidak bisa mehami perasaannya sendiri, tidak mengerti keputusan apa yang harus dia buat, selalu clueless untuk langkah yang dia ambil, dan kadang ceroboh, sifatnya konsisten sejak awal hingga akhir. 

Banyak bagian yang sweet membuatku tersenyum-senyum sendiri, benar-benar membuatku tenggelam dalam ceritanya. Konfliknya banyak namun pembawaannya sederhana. Tidak serumit yang dibayangkan tapi tidak semudah itu menyelesaikannya. 

Novelnya mengangkat tema yang tak pernah kubayangkan sebelumnya dan ternyata tema seperti ini sangat menarik dan berbeda. Aku akan setia menunggu novel berikutnya karya Kak Anggun :)


photo and edited by me

2 comments:

  1. kenapa ada potongan film drama love rain mbak???? apa pas baca, langsung muncul drama ini mbak?
    *membuat diri ini bertanya-tanya ...

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha, engga kok~
      cuma karna judulnya sama-sama ada "rain"-nya, jadi kayaknya cocok.
      secara alur sih beda jauuuh :D

      Delete